Sabtu, 14 Januari 2012

Cara memanajemen Waktu: apa yang paling penting


Sobat Blogger, 24 jam bukanlah waktu yang cukup bagi banyak orang untuk melakukan semua yang telah terjadwal. karena itu, sangat di sarankan untuk melakukan tugas sesuai dengan Prioritas.
Kita bisa mencoba memprioritaskan waktu dengan 4 hal berikut :
Penting dan mendesak
Pekerjaan semacam ini adalah pekerjaan yang harus segera di selesaikan dan jika tidak maka anda harus menghadapi konsekuensinya. Misalnya saja membayar tagihan Listrik yang harus di bayar hari ini. jika anda tidak membayar maka anda akan didenda. tugas yang masuk dalam kategori ini, bukanlah hal yang bisa ditunda. anda harus menjadikannya prioritas utama.
jika anda harus mengeluarkan uang untuk hari ini, keluarkan saja. sebab, orang-orang kaya adalah orang yang menganggap waktu lebih penting dari pada uang
Tidak penting tetapi Mendesak
Penting tidaknya pekerjaan dalam kategori ini tegantung dari masing-masing orang. misalnya, suatu diskon selama 3 hari, mungkin mendesak bagi seseorang. dan tidak mendesak bagi seseorang yang tidak membutuhkan barang didiskon tersebut.
lalu bagaimana anda menentukan apakah sesuatu  mendesak atau tidak?
anda bisa mempertimbangkan tentang dampak negatif apa yang mungkin terjadi jika anda tidak melakukan pekerjaan itu, kalau misalnya tidak ada apa-apa yang terjadi jika anda melewatkan pekerjaan itu. sebaiknya lewati saja
Tidak mendesak tapi penting
anda mungkin sering menunda tugas yang termasuk dalam kategori ini, padahal kategori inilah yang harus mendapatkan perhatian lebih
bahaya dari menunda tugas dalam kategori ini adalah anda justru melakukan sesuatu yang anda anggap mendesak. padahal kenyataanya tidak. inilah yang akan membuang waktu anda.
contohnya anda menunda-nunda untuk mengerjakan tugas anda. sampai anda sadar tugas anda penting dan harus diselesaikan secepatnya
berikan prioritas tinggi pada kategori ini, mungkin hasilnya tidak segera anda rasakan tetapi untuk jangka panjang ini akan sangat bermanfaat
Tidak mendesak dan tidak penting
mungkin anda berfikir aktivitas dalam kategori ini hanya buang-buang waktu saja. tapi coba pikirkan kembali. kenyataanya, banyak orang justru yang menghabiskan waktu untuk melakukan aktivitas dalam kategori ini. misalnya, main PS, menonton, nongkrong dll.
Tentu saja meluangkan waktu untuk santai itu penting. seperti kata orang "kalau anda hanya bekerja saja maka anda bisa menjadi orang yang yang membosankan".
Tapi, sebaiknya anda membatasi aktivitas seperti ini jika anda ingin mewujudkan banyak hal dalam hidup
Perlakukanlah aktivitas dalam kategori ini dengan prioritas paling rendah, jika anda ingin benar-benar berhasil, maka batasilah waktu  untuk melakukan hal dalam kategori ini, dan fokuslah pada aktivitas yang dapat membuat anda bisa mengembangkan diri dan juga memberi anda hasil.

0 komentar:

Posting Komentar

Trima kasih atas komennya Gan.....

Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites More

 
Design by Free WordPress Themes | Bloggerized by Lasantha - Premium Blogger Themes | coupon codes